Di Sela Pengamanan Kampanye, Wakapolresta Bogor Kota ‘Terciduk’ Donorkan Darah

WAKAPOLRESTA Bogor Kota, AKBP Rantau Isnur Eka, mendonorkan darahnya di Markas PMI Kota Bogor yang berdekatan dengan lokasi kampanye terbuka pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jabar nomor urut 4, Deddy Mizwar-Dedi Mulyadi, Sabtu (23/6/2018). magnetindonesia.co/H Purnama

BOGOR | MAGNETINDONESIA.CO – Di sela-sela kampanye akbar pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jawa Barat nomor urut 4, Deddy Mizwar-Dedi Mulyadi, Wakapolresta Bogor Kota AKBP Rantau Isnur Eka, memilih mendonorkan darahnya, Sabtu (23/6/2018).

Pengamatan magnetindonesia.co di Markas PMI Kota Bogor yang lokasinya berdekatan dengan Lapang Kresna Kecamatan Bogor Utara itu, tensi darah wakapolresta terlebih dulu diperiksa sebelum darahnya disedot. Namun proses pengamanan kampanye tetap berjalan terkendali, aman, dan lancar.

Bukan kali ini saja aksi sosial yang dilakukan wakapolresta itu. Beberapa kali aksi sosialnya sering terciduk sejumlah awak media. Beberapa pekan lalu aksi serupa dilakukannya di SMAN 1 Kota Bogor.

Seringnya wakapolresta mendonorkan darah berefek pada fisik dan staminanya yang selalu terlihat segar-bugar. Baginya, mendonorkan darah merupakan bagian dari sedekah dan tentunya menjaga kondisi tubuh agar tetap sehat.

BACA JUGA   Pasangan Rindu Unggul Sementara di Cianjur Hasil Entry Data Model C1

Reporter:  H Purnama
Editor:  Hafiz Nurachman

Add New Playlist