Sudah Tiga Bulan, Pondasi Jalan Ambles di Jampangtengah Belum Diperbaiki

AMBROL: Pondasi di bahu jalan milik provinsi di Kecamatan Jampangtengah Kabupaten Sukabumi belum diperbaiki (Foto: magnetindonesia.co)

SUKABUMI | MAGNETINDONESIA.CO – Pondasi jalan di Desa Bojongjengkol, Kecamatan Jampangtengah, Kabupaten Sukabumi, sepanjang 12 meter, ambrol. Penyebabnya terjadi saat diguyur hujan lebat beberapa waktu lalu.

Di jalan yang ambrol dengan kedalaman jurang mencapai 30 meter itu, sudah dipasangi pembatas dari bambu oleh warga. Ruas jalan itu merupakan penghubung sejumlah kecamatan di Kabupaten Sukabumi dan jalan alternatif menuju kawasan UNESCO Global Geopark.

“Padahal jalan tersebut sangat vital bagi perekonomian sejumlah kecamatan,” kata Andi, pengendara mobil, Minggu (10/6/2018).

Belum adanya upaya perbaikan membuat kerusakan makin parah dan meluas.

Kontributor:  Iqbal Salim
Editor:  Herman Me’enk

BACA JUGA   Bupati Sukabumi Minta Kritik dan Saran DPRD Kabupaten Sukabumi, Ada Apa?

Add New Playlist