SUKABUMI | MAGNETINDONESIA.CO – Di Kampung Ciawi Tali, Desa Loji, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, terdapat gua yang diduga dulunya bekas penambangan emas. Tempatnya berada di bawah rerimbunan akar pohon tua di pinggir jalan milik provinsi.
Hingga kini warga setempat masih memanfaatkan lubang berukuran sekitar 3 meter x 1,5 meter tersebut. Pasalnya, warga meyakini masih terdapat sisa-sisa emas di lubang tersebut. Eksplorasinya dilakukan secara tradisional.
Suherna, salah seorang penambang, mengaku tak mengetahui persis kapan eksplorasi tambang emas di lubang itu kali pertama dilakukan. Namun dari cerita orangtuanya, lubang itu dulunya digunakan penjajah Belanda mempekerja paksa warga menguras emas.
“Kata orang tua saya sih ceritanya seperti itu. Kalau saya sekarang ikut mencari sisa-sisa emas,” ujarnya.
Ia berharap lokasi bekas penambangan emas itu bisa dikelola pihak swasta. Sehingga masyarakat juga bisa ikut bekerja karena peralatannya akan lebih canggih.
“Jarak lubang ini cukup jauh. Tapi banyak lubang yang ambruk,” jelasnya.
Kontributor: Â Â Iqbal Salim
Editor: Â Â Sulaeman