Ia menginginkan di masa depan kompetisi sepak bola putri bisa sama profesionalnya dengan kompetisi sepak bola laki-laki. Melalui kompetisi ini, kata Faizal, dapat mencetak pesepakbola putri berpotensi di Kabupaten Sukabumi.
“Sepanjang sejarah baru kali ini diadakan kejuaraan sepak bola putri. Ini menunjukkan pesepakbola profesional perempuan juga ada. Kami harap kompetisi ini menjadi momentum perkembangan sepak bola putri yang profesional, meski dalam mengembangkan sepak bola perempuan ada banyak tantangannya,” tukasnya. (adv)
Reporter: Giri Trisna Martin
Editor: Bondan Prakoso