SUKABUMI | MAGNETINDONESIA.CO – Bupati Sukabumi, Marwan Hamami, mengundang kalangan jurnalis dalam acara silaturahmi, di Pendopo Sukabumi, Rabu (29/5/2019). Pada kesempatan itu, Marwan juga sekaligus mengundang Timnas Arung Jeram Putri Indonesia U-23 asal Kecamatan Cikidang, Kabupaten Sukabumi, yang meraih juara dunia pada IRF R6 World Rafting Championships (WRC) 2019, di Sungai Tully, Cairns, Queensland, Australia.
“Alhamdulillah, hari ini saya sengaja mengundang kalangan pers bersilaturahmi,” kata Marwan dalam sambutannya.
Marwan menyadari betul peran pers sangat penting sebagai kontrol sosial. Selama ini peran pers banyak memberikan masukan bersifat kontributif dan konstruktif.
“Makanya, dari silaturahmi ini diharapkan bisa menyolidkan dan menyinergiskan untuk bersama-sama membangun Kabupaten Sukabumi ke depan lebih baik,” terangnya.
Tapi Marwan mengingatkan kalangan pers agar selalu mengedepankan profesionalisme. Artinya, jangan sampai terjadi salah persepsi yang diakibatkan tidak adanya upaya cek dan ricek.
“Ini agar pers bisa menghasilkan informasi pemberitaan yang berimbang,” tegasnya.
Marwan mengaku, sepanjang menjabat sebagai bupati selama kurang lebih 3,5 tahun, baru kali ini bisa berkumpul dan bersilaturahmi dengan para wartawan dari seluruh media di Kabupaten Sukabumi. Sejauh ini Marwan terus memantau perkembangan informasi dari berbagai media.
“Kami banyak terbantu peran pers. Terutama membantu mempromosikan Kabupaten Sukabumi serta aktif menyampaikan kondisi dan fakta di lapangan. Pers juga harus bisa menjaga stabilitas dan kondusivitas di tengah masyarakat sebagai penyebar berita. Saya berharap pers harus hadir sebagai agen pemersatu dan perekat bangsa,” ujarnya.