SUKABUMI | MAGNETINDONESIA.CO – Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, melakukan kunjungan kerja ke sejumlah lokasi di Kabupaten Sukabumi, Sabtu (31/8/2019).
Usai meresmikan Bendung Leuwi Sapi di Desa/Kecamatan Warungkiara, orang nomor satu di Jabar itu yakni mengunjungi Dermaga Palabuhanratu II (PPNP), Tempat Pelelangan Ikan (TPI), serta galangan kapal Gado Bangkong Palabuhanratu.
Selain meninjau beberapa lokasi, Emil, sapaan akrab Ridwan Kamil itu juga melihat mesin kapal dan GPS bantuan Pemprov Jabar kepada nelayan Palabuhanratu. Selanjutnya melakukan dialog dengan para nelayan Kabupaten Sukabumi.
“Kami ingin bersilaturahmi dengan nelayan di pesisir selatan Kabupaten Sukabumi,” kata Emil, di sela-sela peninjauan.
Turut mendampingi Gubernur yakni Bupati Sukabumi Marwan Hamami, para pejabat di lingkungan Pemprov Jabar dan Pemkab Sukabumi, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah, unsur Muspika Palabuhanratu, serta perwakilan nelayan.