SUKABUMI | MAGNETINDONESIA.CO – Berbagai komunitas motor di Palabuhanratu Kabupaten Sukabumi bergabung melakukan aksi bakti sosial. Kegiatan berlabel Djarambah Ride 2019 itu menyambangi yayasan dan masjid untuk memberikan santunan dan berbagai bantuan.
Komunitas motor itu yakni Classic Biker Palabuhanratu, Klasik Siliwangi, Duck Owner Club Sukabumi (DOCS), dan Palabuhanratu Bikers Bersatu.
Baca Juga: Gabungan Komunitas Peduli Sukabumi Bangun Jembatan Gantung
“Alhamdulillah kami bisa berbagi rezeki dengan anak yatim dan masjid. Kami menyalurkan paket sembako ke Yayasan Anak Yatim Nurul Ikhsan di Kampung/Desa Citepus, Kecamatan Palabuhanratu. Sementara di Masjid Al-Ikhlas di Kampung Mariuk, Desa Cidadap, Kecamatan Simpenan, kami salurkan lemari, Alquran, dan mukena,” ucap Ketua Komunitas Palabuhanratu Bikers Bersatu, Azis Junen, kepada magnetindonesia.co, Sabtu (28/9/2019).
Selain menjadi agenda rutin, kata Azis, bakti sosial itu juga sekaligus pemberitahuan kepada masyarakat bahwa keberadaan komunitas motor membawa kedamaian dan ketenteraman. Ia berharap masyarakat bisa membedakan antara komunitas/klub motor dengan geng motor.
Baca Juga: Jaga Lingkungan, Komunitas Paguris Palabuhanratu Getol Aksi Bersih-bersih Sampah
“Kami bukan gengster. Kami adalah komunitas yang anggotanya punya hobi otomotif,” tegas dia.
Tokoh masyarakat Kampung Mariuk, Ustad Muhammad Saripudin, mengaku angkat jempol dengan kepedulian sosial kalangan komunitas pecinta otomotif, khususnya klub motor di Palabuhanratu. Mereka bisa menyempatkan membantu masyarakat lain.