Pemkot Sukabumi Imbau Masyarakat Isi Pergantian Tahun dengan Kegiatan Positif

WALI Kota Sukabumi, Achmad Fahmi. Foto: Magnet Indonesia/Rizky Miftah

SUKABUMI | MAGNETINDONESIA.CO – Pemkot Sukabumi mengimbau masyarakat mengisi malam pergantian tahun masehi dengan cara bermuhasabah dan doa bersama di masjid-masjid. Imbauan itu sebagai bentuk penegasan agar masyarakat tak berlebihan merayakannya seperti hura-hura atau menyalakan kembang api, petasan, ataupun meniup terompet.

“Pergantian tahun mesti disikapi agar tahun depan bisa lebih baik dari sekarang. Harus menjadi motivasi. Kami imbau masyarakat tak terlalu ber-euforia, tapi lebih kepada introspeksi diri,” kata Wali Kota Sukabumi, Achmad Fahmi, Minggu (29/12/2019).

(Baca Juga: Ribuan Warga Kalapanunggal Hadiri Gebyar Salawat saat Malam Tahun Baru 2019)

Pada 31 Desember 2019, Pemkot Sukabumi akan menggelar doa bersama di Masjid Agung sejak pagi. Diawali dengan kajian muslimah menyambut akhir tahun.

BACA JUGA   Wabup Acungi Jempol Pengembangan Hanjeli di Kampung Cekdam

“Selanjutnya pada sore kita laksanakan doa bersama dari usai salat maghrib dilanjutkan hingga isya. Kemudian akan ditutup dengan tablig akbar hingga malam pergantian tahun,” tuturnya.

(Baca Juga: Personel Gabungan Siap Amankan Objek Vital Jelang Natal dan Tahun Baru)

Fahmi menjamin keamanan dan kenyamanan masyarakat saat mengisi liburan selama Natal hingga Tahun Baru 2020. Upaya itu melibatkan TNI dan Polri serta berbagai elemen lainnya.

“Semua elemen harus bertanggung jawab mewujudkan keamanan dan kenyamanan. Termasuk menekankan kesiapsiagaan menghadapi bencana karena intensitas curah hujan cukup tinggi, terutama longsor dan rumah roboh saat pergantian tahun,” imbuhnya.

Kontributor: Rizky Miftah
Editor: Sulaeman

Add New Playlist