Mantan Napi Korupsi Daftar Bakal Calon Bupati/Wabup ke Partai Demokrat Cianjur

HERI Sukirman (tengah) memberikan keterangan pers usai menyerahkan berkas formulir pendaftaran balon Bupati/Wakil Bupati ke Partai Demokrat. Foto: Magnet Indonesia

Terlepas diterima atau tidak nanti ia sebagai bakal calon yang ikut mendaftar, bagi Heri, tidak ada masalah. Meskipun Heri pernah ikut membesarkan Partai Demokrat saat kali pertama ada di Cianjur, tetapi ia tak mau intervensi terlalu jauh.

“Itu urusan internal partai, terutama keputusan dari DPP. Saya hanya menawarkan dan memberanikan diri karena dorongan dari para konstituen,” ucapnya.

Heri mengaku tak mendaftar ke partai lain untuk ikut berkontestasi pada Pilkada nanti. Baginya, Partai Demokrat sudah mendarah daging.

“Saya hanya daftar ke Partai Demokrat. Saya pede saja,” jelas dia.

Ketua Penjaringan Balon Bupati dan Wakil Bupati DPC Partai Demokrat Kabupaten Cianjur, Nurdin Hidayatullah, mengatakan hingga Rabu (5/2/2020) petang, sudah 10 orang yang mengembalikan berkas formulir pendaftaran. Jumlah keseluruhan balon yang mengambil formulir pendaftaran sebanyak 13 orang.

BACA JUGA   Disambut Antusias Warga Cianjur, Prabowo Cium Aroma Kemenangan

“Pak Heri (Sukirman) merupakan orang ke-10 yang mengembalikan berkas formulir pendaftaran,” kata Nurdin.

Setelah pengembalian berkas pendaftaran, kata dia, pada Kamis (6/2), Partai Demokrat akan melakukan verifikasi administrasi. Selanjutnya pada Jumat (7/2) semua balon yang sudah mengembalikan berkas akan diundang mempresentasikan visi dan misi membangun Kabupaten Cianjur ke depan.

“Ada beberapa tahapan yang mesti dilalui semua balon. Nanti ada psikotes, kemudian survei yang akan dilakukan dua kali, dan tahapan lainnya,” tandasnya.

Kontributor: Yana Suryana
Editor: Medi Ardiansyah

Add New Playlist