Tim SAR Gabungan Temukan Lagi Satu Korban Tenggelam di Pantai Karangsari

TIM Pos SAR Basarnas Sukabumi mengevakuasi jasad wisatawan yang tenggelam di Teluk Palabuhanratu. Foto: Magnet Indonesia/Agris Suseno

SUKABUMI | MAGNETINDONESIA.CO – Robi (16), korban tenggelam di Pantai Karangsari, Kelurahan/Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, pada Jumat (10/4/2020), akhirnya ditemukan tim pencarian gabungan, Sabtu (11/4/2020). Jasad remaja asal Cimande, Bogor, ini ditemukan pukul 13.55 WIB sekitar 300 meter dari lokasi kejadian.

“Jasad wisatawan ini mengambang di perairan,” kata Koordinator Pos SAR Basarnas Sukabumi, Faber Sinaga.

Dengan ditemukannya Robi, maka pencarian dihentikan. Sebab, satu orang rekannya yang juga jadi korban, Farel, sudah ditemukan lebih dulu.

“Kami langsung evakuasi jasadnya ke RSUD Palabuhanratu. Pihak keluarga juga sudah membenarkan jasad itu adalah Robi,” tuturnya.

Faber mengapresiasi kinerja semua personel tim pencarian dan penyelamatan yang telah bekerja maksimal dalam dua hari ini. Apalagi di tengah ancaman mewabahnya Covid-19.

BACA JUGA   Ciletuh Palabuhanratu Terima Sertifikat Revalidasi Status UNESCO Global Geopark

“Tidak butuh waktu lama untuk menemukan dua korban tenggelam ini. Terima kasih semua atas partisipasinya,” tandasnya.

Kontributor: Agris Suseno
Editor: Hafiz Nurachman

Add New Playlist