SUKABUMI | MAGNETINDONESIA.CO – Setelah melaksanakan sosialisasi Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) dan screening deteksi dini narkoba di Markas Yonif 310/Kidang Kencana Cikembar, Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Sukabumi kembali melaksanakan kegiatan serupa di Yon Armed 13/Nanggala Cikembar, Jumat (10/7/2020). Meskipun di tengah pandemi covid-19, tetapi tak menyurutkan semangat BNNK melaksanakan kegiatan tersebut.
Kepala BNNK Sukabumi, AKBP Fahmi Cipta Dewantara, mengatakan kegiatan itu untuk mewujudkan Bersih Narkoba (Bersinar) di lingkungan kerja institusi negara.
“Yon Armed meminta kita melakukan sosialisasi P4GN sekaligus tes urine bagi prajurit. Selama bulan ini, kami sering melaksanakan sosialisasi di lingkungan institusi negara yang mengurusi masalah pertahanan,” terangnya.
Kegiatan sosialisasi pencegahan bahaya narkoba mengacu pada Inpres Nomor 02/2020. Apalagi, sambung Fahmi, P4GN merupakan tugas bersama seluruh elemen bangsa, baik pemerintah, masyarakat, dan dunia usaha atau swasta.
“Kita harus punya komitmen bersama untuk mencegah dan memberantas peredaran gelap narkoba di lingkungan kerja, masyarakat, maupun dunia pendidikan,” tegasnya.
Ia menyatakan, pencegahan dan pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba harus diikuti partisipasi dan sinergitas semua elemen. Sebab, kata Fahmi, tanpa komitmen bersama peredaran gelap narkoba akan semakin masif.
“Mari kita peduli terhadap generasi anak bangsa agar terhindar dari narkoba. Termasuk kita wujudkan tempat lingkungan kerja, masyarakat, dan dunia pendidikan selalu Bersinar,” tandasnya. (adv)