SUKABUMI | MAGNETINDONESIA.CO – Para kepala desa dan perangkat desa di Kabupaten Sukabumi mendapatkan bimbingan teknis dari pengurus Asosiasi Perangkat Desa Seluruh Indonesia (Apdesi). Kegiatan tersebut bertujuan meningkatkan kapasitas kepala desa dan perangkatnya dalam pengelolaan pemerintahan desa.
Bupati Sukabumi Marwan Hamami berkesempatan membuka kegiatan bimtek yang digelar di salah satu hotel di kawasan Selabintana, Kamis (4/11/2021). Para kepala desa dan perangkatnya ke depan harus lebih paham terhadap sejumlah aturan maupun aspek pengadministrasian.
“Pembekalan melalui bimtek ini sangat perlu bagi kepala desa dan perangkatnya. Terutama masalah pengadministrasian pertanggungjawaban keuangan desa. Kalau keluar dari alur, nanti akan jadi masalah. Saya setuju dengan kegiatan yang dilaksanakan Apdesi ini,” kata Marwan.
Ketua Apdesi Kabupaten Sukabumi Deden Deni Wahyudin, mengatakan peningkatan kapasitas kepala desa dan perangkatnya untuk mewujudkan pemerintahan desa yang partisipatif, akuntabel, dan transparan demi kepentingan masyarakat.
“Semoga kegiatan ini memberikan manfaat besar bagi desa. Sehingga bisa mengedepankan pemerintahan yang lebih baik dan maksimal,” ujarnya.
Di bagian lainnya seluruh kepala desa juga diinstruksikan menyukseskan program pemerintah dalam percepatan capaian vaksinasi covid-19 di Kabupaten Sukabumi dengan target sebesar 70 persen.
“Kita dukung bersama agar target vaksinasi bisa segera tercapai,” imbuhnya.
Sementara itu Sekretaris Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Sukabumi Agus Taufik, menambahkan peran kepala desa dalam memajukan desa sangat sentral. Karena itu, pembekalan bagi kepala desa dan perangkatnya harus lebih intens.