Hendak Perang Sarung di Bulan Puasa, 6 Remaja Diciduk Tim Patroli Gabungan

ilustrasi/net/ist

SUKABUMI | MAGNETINDONESIA.CO – Enam remaja berinisial R, A, M, MI, A, dan RI, diamankan jajaran Polsek Cibadak Polres Sukabumi, Selasa (5/4/2022) sekitar pukul 23.30 WIB. Mereka diduga akan perang sarung dengan kelompok lainnya di Jalan Cibolang, Desa Cimahi, Kecamatan Cicantayan, Kabupaten Sukabumi.

“Kelompok remaja yang diduga akan perang sarung ini berhasil digagalkan tim patroli gabungan dari Polres Sukabumi, Polsek Cibadak, unsur TNI, dan Satpol PP,” kata Kapolres Sukabumi AKBP Dedy Darmawansyah melalui Kapolsek Cibadak Kompol Maryono, Rabu (6/4/2022).

Dijelaskan Maryono, para remaja tersebut diamankan saat berkumpul di Jalan Cibolang atau tepatnya di depan SPBU. Kemudian mereka dibawa ke Mako Polsek Cibadak untuk diperiksa dan didata unit Reskrim.

BACA JUGA   Ini Kata Kapolres Sukabumi Kota Arti Kemerdekaan Indonesia

“Para remaja itu sudah diberi peringatan agar tidak berbuat ulah selama Ramadan,” tegasnya.

Dari tangan para remaja itu, turut diamankan sarung dan handphone untuk dijadikan sebagai barang bukti yang berkaitan dengan rencana aksi perang samping.

“Kami akan rutin patroli mobile di bulan puasa ini untuk menjaga kamtibmas dari gangguan yang dilancarkan sekelompok orang,” pungkasnya.

Reporter: Iqbal S Achmad
Editor: Eddy Surya Wijaya

Add New Playlist