SUKABUMI | MAGNETINDONESIA.CO – Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) Kiwari Karya Masagi yang bergerak di bidang pelatihan dan pemasaran produksi pertanian sangat membantu para petani di Kabupaten Sukabumi. Keberadaan lembaga swasta yang konsen terhadap pertanian itu disambut baik Pemkab Sukabumi.
LPK Kiwari Karya Masagi sendiri adalah lembaga Sending Organitation (SO) pemagangan ke Jepang, yang didirikan pada November 2020. Bahkan jajaran pengurus LPK Kiwari melakukan penjajakan kerja sama pelatihan dan pemasaran hasil pertanian dengan Pemkab Sukabumi. Kerja sama tersebut diinisiasi Himpunan Petani Muda Sukabumi dan Perumda Agrobisnis.
Ketua LPK Kiwari Karya Masagi, Irwansyah, mengatakan, kehadiran LPK akan membantu para petani muda untuk merasakan pengalaman baru dengan metode pertanian dari Jepang. Temasuk menguasai marketing hasil pertanian melalui teknologi informasi.
“Kami ingin memberikan pengalaman dan ilmu untuk para petani muda di Kabupaten Sukabumi. Mereka akan kami ajarkan cara mengolah tanaman dan lahan untuk bercocok tanam berbagai komoditas pertanian,” kata Irwansyah, di sela bertandang ke Pendopo Sukabumi, Kamis, 4 Agustus 2022.
Dijelaskan Irwansyah, tujuan kerja sama dengan Pemkab Sukabumi untuk meningkatkan produktivitas petani yang terdapat di kabupaten terluas kedua di Pulau Jawa dan Bali setelah Kabupaten Banyuwangi.
“Mudah-mudahan kerja sama ini melahirkan petani muda andal dan mampu menguasai teknologi pertanian,” tuturnya.
Wakil Bupati Sukabumi, Iyos Somantri, menyambut baik kehadiran LPK Kiwari yang melakukan kerja sama untuk meningkatkan produktivitas pertanian dan daya saing ekonomi berbasis agrobisnis. Apalagi, produktivitas pertanian dan pariwisata yang berkelanjutan merupakan misi Kabupaten Sukabumi.