SUKABUMI | MAGNETINDONESIA.CO – Intensitas curah hujan tinggi yang menerjang wilayah Desa Bojongjengkol, Kecamatan Jampangtengah, Kabupaten Sukabumi, membuat tebing setinggi 8 meter mengalami longsor hingga material tanahnya menutup akses jalan desa. Tebing longsor terjadi di Kampung Cikurutug, Desa Bojongjengkol, Sabtu 10 September 2022, sekitar pukul 12.00 WIB.
Petugas Penanggulangan Bencana Kecamatan (P2BK) Jampangtengah dibantu sejumlah relawan, TNI, Polri, dan masyarakat bergotong royong membersihkan material tanah longsor yang menutupi ruas jalan desa tersebut.
“Longsor tebing dengan lebar 2 meter dan panjang 30 meter itu telah menutup akses jalan bagi masyarakat. Sehingga, jalan ini tidak bisa dilewati kendaraan roda empat, tapi hanya roda dua saja,” ujar P2BK Jampangtengah, Dadi Supriadi, di lokasi bencana longsor.
Dadi mengatakan, akses jalan menuju Kampung Cikurutug maupun sebaliknya untuk sementara tidak bisa dilewati kendaraan besar. Sebab, material tanah longsoran yang menutup badan jalan belum bisa semuanya dibersihkan.
“Evakuasi material tanah longsoran ini dilakukan secara manual. Makanya, membutuhkan waktu lama untuk menyingkirkannya,” terangnya.
Hingga kini, relawan bencana dan masyarakat setempat masih mengevakuasi material tanah tebing yang longsor. Sementara akses jalan desa itu hanya bisa dilalui pejalan kaki dan kendaraan roda dua.
Reporter:Â Iqbal S Achmad
Editor:Â Rian Munajat