Bawaslu Kabupaten Sukabumi Komitmen Jaga Pemilu 2024 Berkualitas dan Berintegritas

PARTAI politik di Kabupaten Sukabumi membacakan ikrar deklarasi damai pemilu 2024. Foto: Istimewa

SUKABUMI | MAGNETINDONESIA.CO – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Sukabumi menggelar sosialisasi dan deklarasi damai pemilu serentak 2024. Kegiatan tersebut sebagai upaya mewujudkan dimensi sosial politik di Kabupaten Sukabumi tetap sejuk dan kondusif. Sosialisasi dan deklarasi damai dibuka Bupati Sukabumi Marwan Hamami, di salah satu hotel di kawasan Cikukulu, Jumat, 2 Juni 2023.

Bupati Sukabumi Marwan Hamami mengajak semua partai politik (parpol) yang akan ikut pesta demokrasi pada 2024 nanti berperan aktif menjaga kondusivitas agar penyelenggaraan pemilu berjalan aman dan lancar.

“Mari secara bersama-sama kita jaga dan dukung pemilu lebih jujur dan adil. Perlihatkan demokrasi kita yang berkualitas dan berintegritas tanpa gesekan,” ujarnya di sela membuka sosialisasi dan deklarasi damai pemilu 2024.

BACA JUGA   Ratusan Hektare Lahan Sawah di Kabupaten Sukabumi Kekeringan

Namun, Bawaslu diminta bisa memberikan banyak ruang dialektika dan informasi mengenai kepemiluan kepada generasi muda. Sebab mereka bagian dari konstituen yang menentukan sikap dan pilihan politiknya pada pemilu mendatang. Termasuk komunikasi dan informasi di ruang digital juga harus dijaga, terutama menyangkut persoalan data yang disampaikan ke Bawaslu.

“Sosialisasi dan deklarasi damai ini sebagai langkah menuju kebaikan untuk kita semua. Saya mengimbau tetap jaga kebersamaan serta mengedepankan persatuan dan kesatuan untuk kepentingan bangsa dan negara,” tegasnya.

Ketua Bawaslu Kabupaten Sukabumi, Teguh Hariyanto, mengatakan, Bawaslu memiliki tugas, pokok, dan fungsi (tupoksi) sebagai lembaga pengawasan, pencegahan, penanganan pelanggaran, dan penyelesaian sengketa. Karena itu, menjaga pemilu yang berkualitas dan berintegritas merupakan komitmen Bawaslu.

BACA JUGA   Sekda Kabupaten Sukabumi Dampingi Kunjungan Kerja Pangdivif 1 Kostrad di Yonarmed 13 Cikembang

Add New Playlist