“Keberhasilan yang sudah diraih adalah hasil kerja keras dan dukungan dari seluruh masyarakat. Kami bangga dengan Kabupaten Sukabumi. Kami bangga punya Palabuhanratu. Ke depan mari kita jaga daerah ini secara bersama-sama supaya kondusif dan masyarakatnya sejahtera lahir batin,” ajaknya.
Iyos mengaku Sukabumi Expo 2023 relatif ada peningkatan dibanding tahun sebelumnya. Dia berharap masyarakat Kabupaten Sukabumi selalu mendukung penuh roda pemerintah daerah agar pertumbuhan pembangunan ke depan jauh lebih baik dan bergerak.
“Ada pemerintah, tentu ada masyarakat yang harus kita sejahterakan. Percepatan pembangunan di seluruh wilayah Kabupaten Sukabumi tetap kita lanjutkan untuk kemajuan daerah,” tandasnya.
Wakil Bupati Sukabumi Iyos Somantri bersama unsur Forkopimda secara simbolis membuka Sukabumi Expo 2023 dengan menekan tombol sirine. Selanjutnya para pejabat teras di Kabupaten Sukabumi itu melakukan gunting pita dan meninjau setiap booth pameran. (adv/rls)
Reporter:Â Anugrah
Editor:Â Rian Munajat