Festival Ramadan ANTV di Masjid Agung Palabuhanratu Dihadiri Dai Kondang Habib Ahmad Al Habsyi

PERINGATAN Nuzulul Quran di Masjid Agung Palabuhanratu Kabupaten Sukabumi diisi ustaz kondang Habib Ahmad Al Habsyi. Foto: Istimewa

SUKABUMI | MAGNETINDONESIA.CO – Festival Ramadan ANTV di Masjid Agung Palabuhanratu Kabupaten Sukabumi berlangsung semarak. Masyarakat dari berbagai daerah di Kabupaten Sukabumi antusias mengikuti event tersebut. Pada event itu sekaligus juga digelar peringatan Nuzulul Quran yang diawali dengan kajian Dhuha bersama Habib Ahmad Al Habsyi.

Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman, mengatakan Festival Ramadan 1445 Hijriah menjadi momentum memperkenalkan kereligian daerah kepada mancanegara. Dia mengapresiasi totalitas ANTV sebagai stasiun televisi swasta nasional yang mendukung penuh festival tersebut.

“Festival Ramadan dan peringatan Nuzulul Quran ini dihadiri da’i ternama di Indonesia,” kata Ade, di sela membuka Festival Ramadan di Masjid Agung Palabuhanratu, Sabtu, 30 Maret 2024.

BACA JUGA   Mulai Besok, Personel Gabungan Bakal Halau Kendaraan yang Membawa Pemudik

Kereligian yang ditampilkan pada Festival Ramadan 1445 Hijriah di Palabuhanratu selaras dengan visi dan misi Kabupaten Sukabumi. Visi dan misi itu yakni terwujudnya Kabupaten Sukabumi yang religius, maju, dan inovatif menuju masyarakat sejahtera lahir dan batin.

“Ini merupakan event kolaboratif antara pemerintah daerah dengan stasiun televisi swasta nasional. Semoga kita diberikan kesehatan, umur panjang, selamat, dan keberkahan,” pungkasnya.

Kegiatan dirangkai dengan penyerahan piagam penghargaan dari ANTV kepada BJB Palabuhanratu, Perumda Air Minum Tirta Jaya Mandiri, Lembaga Amil Zakat Nasional Bakri Amanah, dan CV Rizki Fadelviona. (adv)

Reporter: Anugerah
Editor: Rian Munajat

Add New Playlist