SUKABUMI | MAGNETINDONESIA.CO – Peringatan Hari Bumi Sedunia 2024 momentum meningkatkan kesadaran dalam upaya menjaga kelestarian alam dan lingkungan. Dengan begitu, perlu adanya edukasi secara komprehensif kepada masyarakat untuk menyelamatkan bumi di masa mendatang.
Demikian dikatakan Bupati Sukabumi Marwan Hamami di sela penanaman pohon di area kantor Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Sukabumi dalam acara memperingati Hari Bumi Sedunia, Kamis, 25 April 2024. Kegiatan yang dirangkaikan dengan halal bihalal itu dihadiri sejumlah kepala perangkat daerah, stakeholder, dan para pegawai DLH.
“Kita mengajak masyarakat untuk bersama-sama meningkatkan kesadaran dalam menjaga lingkungan di manapun mereka berada,” pinta Marwan.
Salah satu upaya nyata menjaga kelestarian alam dan lingkungan hidup adalah dengan cara melakukan pengelolaan sampah yang baik dan memperbanyak penanaman pohon di daerah rawan bencana. Marwan menekankan, DLH bisa bekerja sama dengan lembaga lain dalam upaya menyelamatkan bumi untuk kehidupan masa depan.
“Lebih penting jangan menebang pepohonan secara sporadis dan merusak lingkungan dengan membuang sampah ke sembarang tempat,” tegasnya.
Di tempat sama, Kepala DLH Kabupaten Sukabumi, Prasetyo, menambahkan masyarakat bisa menyadari bahaya sampah dan pentingnya menjaga lingkungan. Sehingga ke depan kelestarian alam dan lingkungan hidup senantiasa terjaga dengan baik. Termasuk imbauan pengurangan penggunaan sampah plastik dalam kehidupan sehari-hari. Sebab, plastik adalah tantangan serius untuk keselamatan lingkungan hidup.