BNNK Sukabumi Gelar Life Skill bagi Mantan Pecandu Narkoba di Desa Cibolang Kaler

MASYARAKAT dan mantan pecandu narkoba di Desa Cibolang Kaler mendapat pelatihan membuat layang-layang dan gelasan. Foto: Ist/Humas BNNK

SUKABUMI | MAGNETINDONESIA.CO – Para pecandu narkoba di Desa Cibolang Kaler Kecamatan Cisaat Kabupaten Sukabumi, mendapat pelatihan pembuatan layang-layang dan gelasan. Kegiatan life skill (keterampilan hidup) yang diinisiasi Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Sukabumi itu dilaksanakan di kantor Balai Desa Cibolang Kaler, Rabu, 18 September 2024.

Program pelatihan membuat layang-layang dan gelasan bekerja sama dengan Unit Pelaksana Teknis Dinas Balai Latihan Kerja (UPTD BLK) dan Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Sukabumi. Life skill adalah kemampuan beradaptasi serta menunjukkan perilaku positif individu untuk menghadapi tuntutan dan tantangan kehidupan sehari-hari secara efektif.

“Pelatihan keterampilan bagi mantan pecandu narkoba sangat diperlukan agar mereka punya kegiatan positif dan produktif. Mereka juga bisa pulih dari ketergantungan narkoba,” kata Kepala BNNK Sukabumi, Sudirman.

BACA JUGA   Alhamdulillah! Empat Anggota Polres Sukabumi Kota Dihadiahi Ibadah Umrah

Kegiatan life skill, jelas Sudirman, sebagai upaya meningkatkan kemampuan bertahan hidup masyarakat di kawasan rentan penyalahgunaan narkoba melalui pelatihan keterampilan kewirausahaan sesuai potensi dan minat. Ke depan mereka bisa mencari pekerjaan atau membuka usaha secara mandiri.

“Pelatihan keterampilan ini merupakan komitmen BNNK dalam upaya P4GN dan wujud kepedulian pemerintah dalam mengentaskan masyarakat rawan narkoba. Termasuk memulihkan kawasan rawan narkoba melalui pemberdayaan masyarakat secara terpadu dan berkelanjutan untuk mewujudkan Sukabumi bersih narkoba,” bebernya.

Kepala Desa Cibolang Kaler, Asep Fadlilah, mengatakan, pola hidup sehat dan pengembangan kewirausahaan dapat mengikis stigmatisasi negatif pada kawasan rawan narkoba. Kegiatan ini merupakan langkah awal sebagai stimulus dalam menindaklanjuti sinergitas dan kolaborasi antarstakeholder untuk mendukung implementasi wirausaha masyarakat.

BACA JUGA   Niat Selamatkan Istri, Wisatawan Asal Bogor Malah Terseret Ombak Hingga Akhirnya Meninggal Dunia

“Kami mengucapkan terima kasih kepada BNNK Sukabumi yang sudah peduli dan responsif terhadap warga desa kami. Kegiatan life skill bagi para pemuda ini diharapkan mereka bisa hidup secara mandiri dan terhindar dari ancaman bahaya narkoba,” pungkasnya. (adv)

Reporter: Afillah Akbar
Editor: Hafiz Nurachman

Add New Playlist