Dinas PU Kabupaten Sukabumi Buka Akses Jalan Baru di Kecamatan Sagaranten

PEMBUKAAN jalan baru sepanjang 175 meter dan lebar 4 meter yang memanfaatkan lahan Perhutani. Foto: Ist

SUKABUMI | MAGNETINDONESIA.CO – Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Sukabumi terus berupaya memperbaiki akses jalan rusak, terutama yang terdampak bencana alam. Satu di antaranya melakukan penanganan ruas Jalan Cikaso-Ciguyang di Kampung Ciguha, Desa Mekarsari, Kecamatan Sagaranten, beberapa waktu lalu. Namun, pengerjaan perkerasan jalan itu sempat diprotes warga setempat karena akses jalan yang dilalui berupa tanah dan lumpur.

Kepala Dinas PU Kabupaten Sukabumi, Dede Rukaya, menegaskan, pengerjaan jalan status kabupaten akibat terdampak pergerakan tanah itu penanganannya bersifat parsial. Sehingga, untuk sementara waktu jalan tidak boleh dilalui kendaraan roda dua maupun roda empat sebelum pengerjaannya rampung.

“Jalan ini rusak akibat pergerakan tanah yang terjadi pada 4 Desember 2024. Alhasil, jalan tidak bisa dilalui kendaraan, terutama bertonase besar. Tapi kami sudah membuat jalan baru sepanjang 175 meter dan lebar 4 meter yang memanfaatkan lahan milik Perhutani,” kata Dede, Senin, 3 Maret 2025.

BACA JUGA   Tahun Ini, 590 Unit Rutilahu di Wilayah Kabupaten Sukabumi akan Diperbaiki

Pembukaan jalan baru hasil kerja sama dengan Forkopimcam Sagaranten. Pihak Perhutani mempersilakan lahannya digunakan untuk akses masyarakat sebagai jalan alternatif pengganti ruas Jalan Cikaso-Ciguyang yang rusak terdampak bencana alam.

“Pekerjaan akses jalan baru sudah selesai dikerjakan dua bulan lalu. Semoga jalan ini bisa membantu kelancaran aktivitas masyarakat Kecamatan Sagaranten dan sekitarnya,” jelas Dede.

Sepanjang terjadi bencana hidrometeorologi yang menerjang wilayah Kabupaten Sukabumi pada tahun lalu, tak sedikit ruas jalan status kabupaten di beberapa kecamatan mengalami kerusakan. Dampaknya, jalan tidak bisa dilalui kendaraan roda dua maupun roda empat. Namun, Dinas PU Kabupaten Sukabumi berupaya melakukan penanganan supaya aktivitas masyarakat tetap berjalan lancar. (adv)

BACA JUGA   Jelang Liburan Panjang Akhir Tahun, Polres Sukabumi Kota Rekayasa Lalu Lintas

Add New Playlist