SUKABUMI | MAGNETINDONESIA.CO – Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Sukabumi telah mengetahui penyebab banjir yang menggenangi ruas Jalan Caringin-Cidahu di Desa Pondokkaso Tonggoh, Kecamatan Cidahu. Faktor utama banjir yang terjadi dua hari lalu itu, disebabkan adanya penyumbatan pada saluran air atau drainase.
Kepala Dinas PU Kabupaten Sukabumi, Dede Rukaya, menjelaskan hujan dengan intensitas tinggi akhir-akhir ini menimbulkan genangan di ruas Jalan Caringin-Cidahu. Selain itu, adanya penyumbatan drainase sehingga tidak mampu menampung volume air yang banyak. Alhasil, air meluap ke badan jalan dan mengalir hingga ke permukiman penduduk.
“Hasil pengecekan tim teknis di lokasi banjir, diketahui ada penyumbatan drainase sehingga tidak mampu menampung volume air. Masalah ini sudah kita tangani, karena banjir di ruas jalan ini sangat luar biasa,” kata Dede, Kamis, 6 Maret 2025.
Dia menyebutkan ruas jalan kabupaten itu memiliki panjang 7,2 kilometer yang dilengkapi dengan bangunan drainase. Pantauan tim teknis di lapangan, lebih kurang satu kilometer saluran air di Jalan Caringin-Cidahu dalam kondisi kurang baik dan mengalami penyumbatan.
“Kami mendapat perintah dari Pak Wakil Bupati Sukabumi untuk segera menangani drainase yang tidak berfungsi dengan baik. Penanganannya mulai dari perbaikan gorong-gorong sesuai dengan kondisi teknis. Drainase di sepanjang jalan ini akan diperbaiki secara menyeluruh agar air tidak lagi meluap ke jalan,” terangnya.
Dede mengungkapkan tim teknis Dinas PU sudah dikerahkan untuk menghitung dan mencari solusi penanganan yang efektif dan efisien. Jika ditemukan sedimentasi (pendangkalan) di saluran air, maka akan dilakukan pengerukan. Hal ini sebagai upaya mengantisipasi banjir susulan di ruas jalan tersebut.