SUKABUMI | MAGNETINDONESIA.CO – Pemkab Sukabumi terus menggodok kualitas dan kompetensi para aparatur sipil negara (ASN). Upaya itu dilakukan melalui kegiatan pendidikan dan pelatihan kepemimpinan (Diklatpim).
Kali ini Diklatpim III angkatan VI dan VIII diikuti 70 ASN di lingkungan Pemkab Sukabumi. Kegiatannya dilaksanakan di Aula Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Sukabumi, Selasa (18/6/2019).
Mereka akan digembleng selama 100 hari dengan metode 33 hari on campus dan 67 hari off campus.
Bupati Sukabumi, Marwan Hamami, menghadiri langsung kegiatan tersebut. Orang nomor satu di Kabupaten Sukabumi itu sangat konsen terhadap peningkatan kualitas dan kompetensi ASN karena mereka merupakan ujung tombak pelaksanaan program di lapangan.
“Mereka adalah calon generasi pejabat level tinggi di lingkungan Pemkab Sukabumi. Karena itu, diklatpim diterapkan bagi birokrat level eselon IV hingga II. Jenjang pendidikan ini untuk meningkatkan kualitas dan kompetensi masing-masing aparatur,” kata Marwan.
Marwan meminta setiap aparatur harus mampu mengembangkan kompetensi dan inovasi di tempat kerja. Termasuk perubahan dan perkembangan zaman harus bisa dicermati untuk menjawab tantangan dan harapan masyarakat.
“Diklatpim ini meningkatkan kompetensi pegawai dalam memimpin sebuah organisasi perangkat daerah,” jelasnya.
Setelah mengikuti diklatpim, kata Marwan, setiap ASN diharapkan lebih profesional, memiliki integritas, dan loyalitas sebagai aparatur negara.
“Selama 100 hari para peserta diklatpim akan dibekali materi oleh widya iswara dari provinsi dan BKPSDM setempat,” tandasnya. (Adv)