Selama Kemarau, Pasien Muntaber di RSUD Palabuhanratu Cukup Banyak

KEPALA Seksi Pelayanan Medis, Penunjang Medis, dan Logistik RSUD Palabuhanratu, dr Whisnu Budi Haryanto. Foto: Magnet Indonesia/Anugrah

SUKABUMI | MAGNETINDONESIA.CO – Tak sedikit warga yang mengalami muntaber berobat ke RSUD Palabuhanratu Kabupaten Sukabumi. Selain karena faktor cuaca bersamaan kemarau, penyebab lain penyakit tersebut akibat kebersihan masyarakat yang relatif masih rendah.

“Muntaber merupakan fenomena tahunan. Memasuki Mei, Juni, dan Juli tahun lalu penyakit ini mulai marak. Tahun ini mulai banyak pasien muntaber sejak Juli hingga Agustus. Kemungkinan hingga September masih bisa terjadi,” kata Kepala Seksi Pelayanan Medis, Penunjang Medis, dan Logistik RSUD Palabuhanratu, dr Whisnu Budi Haryanto, ditemui magnetindonesia.co di ruang kerjanya, Selasa (27/8/2019).

Para pasien muntaber diberikan penanganan maksimal. Selain itu para pasien juga diedukasi agar selalu menjaga kebersihan, terutama membiasakan diri mencuci tangan menggunakan sabun saat akan makan.

BACA JUGA   Polisi Ringkus Pelaku Perampokan Minimarket di Kecamatan Bojonggenteng

“Kami juga bekerja sama dengan puskesmas untuk memberikan penyuluhan kepada masyarakat soal PHBS (perilaku hidup bersih dan sehat),” bebernya.

PHBS bisa dilakukan dengan cara sederhana. Misalnya menjaga kebersihan lingkungan rumah, makanan dan minuman harus selalu tertutup rapat, dan membiasakan mencuci tangan. (adv)

Kontributor:  Anugrah
Editor:  Bardal

Add New Playlist